Berita

MotoGP 2017, Jorge Lorenzo Pindah Ke Ducati

jorge-lorenzo

Sumber Foto : vroom-magazine.com

Juara dunia 3 kali Jorge Lorenzo akan meninggalkan Yamaha dan pindah ke Ducati pada tahun 2017 dengan masa kontrak selama dua tahun.

Lorenzo yang memulai kelas MotoGP pada tahun 2008 bersama tim Yamaha telah memenangkan 41 race serta mendapatkan gelar juara dunia MotoGP pada tahun 2010, 2012 dan 2015.

Berita kepindahan Lorenzo yang akan pindah ke Ducati telah santer terdengar pada bulan lalu, saat rekan 1 timnya Valentino Rossi mengumumkan perpanjangan kontrak baru pada saat seri Qatar.

Pada saat yang sama Lorenzo yang ditawari perpanjangan kontrak memilih untuk tidak memperpanjang kontraknya. Bos tim Yamaha Lin Jarvis meyakini bahwa Lorenzo menunggu penawaran kontrak dari Ducati.

Dengan memilih bungkam tentang masa depannya, keputusan Lorenzo pada tahun 2017 telah di resmikan oleh press releases dari Yamaha dan Ducati pada hari senin sore.

Ducati akan menentukan siapa yang akan mendampingi Lorenzo di tim Ducati musim depan, Andrea Dovizioso atau Andrea Iannone yang keduanya kontraknya akan berkhir di akhir tahun 2016.

Lalu siapa yang akan menggantikan posisi yang ditinggalkan Lorenzo di Yamaha? Bos tim Yamaha menyakini bahwa Maverick Vinales berada diurutan paling atas untuk menempati posisi yang ditinggalkan Lorenzo.

 

 

 

 

About the author

eroy_id

Saya adalah pencinta otomotif khususnya dunia MotoGP, selain sebagai Penulis di motogpstar.com saya juga bekerja disalah satu e-commerce Indonesia. Pertama Kali menyukai MotoGP pada saat umur 15 tahun ketika di SMP.

Leave a Comment