Berita

Marquez : Pergantian Ban Merupakan Kesalahan Terbesar

Juara Dunia MotoGP Marc Marquez mengatakan pergantian ban sebelum balapan sebagai “kesalahan besar” Marquez harus meninggalkan persaingan di MotoGP Qatar 2017

Marquez star di baris ke tiga pada grid, dan menggunakan ban depan type hard sementara ban belakang type medium, tetapi di penundaan balapan karena hujan yang turun di sirkuit losail, Marquez mengganti ban depan dengan type medium.

Marquez berada di posisi ke 2 di awal-awal lap, tapi pembalap asal Spanyol ini tidak bisa mempertahankan kecepatannya sehingga akhirnya di salip oleh Vinales dan Rossi yang berada di belakangnya.

Marquez menjelaskan pergantian telat ban menyebabkan dia tidak bisa memanfaatkan keunggulan di dalam pengereman yang akhirnya harus berada di posisi ke 4 lebih lambat 6,774 dari Vinales.

“Saya pikir kami bekerja dengan baik selama akhir pekan, dan kami memiliki segalanya dengan baik.

“Rencana kami adalah menggunakan ban depan type hard, tapi keadaan yang tak menentu dengan hujan dan dilanjutkan dengan penundaan balapan membuat banyak keraguan

“Pada akhirnya kami memutuskan untuk mengganti ban depan menjadi type medium, untuk mengurangi resiko crash, tapi ternyata ini menjadi kesalahan terbesar akhir pekan kami .

Marc Marquez berjuang untuk mempertahankan posisi depannya tetapi setelah beberapa lap kemudian kondisi ban yang digunakannya tidak bisa lagi membuat nyaman Marquez yang bagus dalam pengereman, dia banyak kehilangan akselerasi.

“Tapi dengan pilihan ban itu, saya tidak bisa mendapatkan keunggualn pada pengereman, itu merupakan keunggulan saya, jadi saya memutuskan ‘OK, kita selesaikan balapan ini’  Argentina akan menjadi balapan yang lainnya”

 

About the author

eroy_id

Saya adalah pencinta otomotif khususnya dunia MotoGP, selain sebagai Penulis di motogpstar.com saya juga bekerja disalah satu e-commerce Indonesia. Pertama Kali menyukai MotoGP pada saat umur 15 tahun ketika di SMP.

Leave a Comment